YonArmed 7/GS Adakan Latihan Tingkat Baterai dengan Meriam 155mm/GS M 109 A4 BE

08 Oktober 2022

Meriam 155mm/GS M 109 A4 BE YonArmed 7/GS (photos : YonArmed 7/GS)

Batalyon Armed 7/105 GS memberikan materi Latihan Dalam Satuan (LDS) Pelayanan Meriam Dinas Baterai (PMDB) Meriam 155mm/GS M 109 A4 BE kepada Prajurit Yonarmed 7/105 GS.


Pussenarmed telah menerima 18 unit meriam 155 mm Meriam Gerak Sendiri beroda rantai M109A4-BE yang akan digunakan oleh Batalyon Armed 4/GS dan Batalyon Armed 7/GS sebagai pengganti Meriam Gerak Sendiri beroda rantai  AMX Mk61 105 mm.


Meriam 155 mm Gerak Sendiri beroda rantai M109A4-BE merupakan upgrade dari meriam M109A2 buatan Amerika Serikat yang dibeli pada tahun 1984-1985. Peremajaan telah dilakukan oleh Belgia pada tahun 2007-2008. Secara teknis kemampuannya telah diperbarui dengan teknologi terbaru dan mempunyai daya tempur yang dahsyat dan mobilitas yang tinggi.


Batalyon Artileri Medan 7/Biring Galih atau Yon Armed 7/105 GS/Biring Galih adalah merupakan batalyon Artileri Medan "gerak sendiri" (self operating) yang merupakan satuan bantuan tempur (satbanpur) yang berada di bawah Komando Kodam Jaya dan bermarkas di Jl. Raya Narogong Bantargebang, Kota Bekasi.


Yon Armed 7/105 GS mengoperasikan meriam kaliber 105 mm Gerak Sendiri beroda rantai jenis AMX MK-61 105mm buatan Prancis serta meriam kaliber 155 mm Gerak Sendiri beroda rantai jenis M109 A4 BE buatan AS.

(Defense Studies)

Subscribe to receive free email updates: