Yonarmed 3/105 Tarik/NP Laksanakan UST Baterai Terintegrasi

18 September 2022

Alutsista YonArmed 3/NP adalah meriam M2A2 105mm (photos : YonArmed3/NP)

Baturaja–Puslatpur – Latihan Uji Siap Tempur (UST) Tingkat Baterai Terintegrasi satuan jajaran Kodam IV/Dip TA 2022. Adapun beberapa rangkaian latihan yang dilaksanakan yaitu Tembakan pendahuluan, Tembakan persiapan, Tembakan penyokong, dan Tembakan konsolidasi ini ditujukan untuk meningkatkan profesionalisme prajurit Artileri Medan.


Danyonarmed 3/105 Tarik/NP Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama,S.T.,M.Han., yang berada langsung di medan latihan menyampaikan bahwa dilaksanakannya UST Tingkat Baterai Terintegrasi ini adalah untuk menguji dan mengukur kemampuan tempur satuan dalam mengaplikasikan Teknik, Taktik dan Prosedur Tingkat Baterai secara terintegrasi sesuai ketentuan.


“Kegiatan UST ini diharapkan tidak hanya melihat sampai dimana tingkat kemampuan prajurit tetapi diharapkan juga dapat melihat kemampuan satuan, hasil evaluasi UST ini juga sebagai bahan penyempurnaan pelaksanaan latihan selanjutnya yaitu Batalyon Tim Pertempuran (YTP) di medan latihan yang sama," tegasnya.


Batalyon Artileri Medan 3/Naga Pakca atau Yon Armed 3/105 Tarik/Naga Pakca adalah merupakan satuan bantuan tempur (satbanpur) organik dibawah Komando Kodam IV/Diponegoro bermarkas di Jl. Pelda Sibarani, Sambung, Desa Jambewangi, Kecamatan Secang, Magelang, Jawa Tengah.

Subscribe to receive free email updates: