Danyonarhanud 2 Mar mengerahkan 2 Unit Ranpur BVP-2, 1 Unit KIA, 3 Unit Unimog dalam latihan ini (photos : Korps Marinir)
Peran tempur bahaya udara merupakan suatu sistem dalam menempatkan atau memposisikan anggota ataupun Ranpur pada titik yang telah ditentukan untuk dapat melaksanakan tugas tempur dalam mengamankan dan mempertahankan suatu wilayah terhadap ancaman, gangguan, hambatan, maupun serangan dari luar yang mungkin timbul. Dalam latihan kali ini melibatkan beberapa Material tempur yaitu 2 Unit Ranpur BVP-2, 1 Unit KIA, 3 Unit Unimog dibawah komando Danyonarhanud 2 Mar.
Dispen Kormar (Surabaya) -- Dalam rangka melatih kesiapsiagaan Prajurit, Batalyon Arhanud 2 Mar - Menart 2 Marinir melaksanakan latihan Peran Tempur Bahaya Udara di Lapangan Tembak FX Soepramono Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (22/09/2022)
Komandan Batalyon Arhanud 2 Marinir Letkol Marinir Hadi Wibowo, M.Tr.Opsla., menyampaikan maksud dan tujuan kegiatan Latihan Peran Tempur Bahaya Udara ini untuk melatih kesiapsiagaan Prajurit Penjaga Langit dalam menghadapi situasi yang darurat, serta meningkatkan profesionalisme Prajurit Batalyon Arhanud 2 Marinir dalam menghadapi setiap tantangan penugasan kedepan.