Melihat Koleksi Senapan Serbu Milik TNI, Buatan Indonesia Hingga Rusia

27 Maret 2022

Beberapa pasukan khusus TNI juga diketahui menggunakan senapan FN SCAR (photo : Viva)

Selain kendaraan tempur, persenjataan seperti senapan juga diadakan untuk memperkuat pertahanan Tentara Nasional Indonesia (TNI). Berikut koleksi senapan serbu milik TNI mulai dari M1 Garand hingga HK 416 buatan Indonesia sampai Rusia. Simak ulasannya:

Senapan M-1 Garand (photo : Merdeka)

M1 Garand
M1 Garand pernah menjadi senapan semi-otomatis pertama yang sempat dijadikan sebagai senapan standar untuk infanteri. Senapan jenis ini pernah dipakai oleh prajurit TNI dalam perang kemerdekaan yang berlangsung selama 1945 sampai 1949.

Senapan AK-47 (photo : Prabowo Subianto)

AK-47
Selanjutnya ada jenis senapan serbu AK-47. Avtomat Kalashnikova 1947 atau AK-47 merupakan senjata terbaik yang pernah dibuat Uni Soviet semasa berlangsungnya perang dingin. Senjata ini juga sempat digunakan oleh prajurit TNI. Pada saat itu, hanya pasukan elite (Kopassus) yang mendapatkan jatah menggunakan senapan ini. 

Senapan M16 (photo : Merdeka)

M16
M16 adalah senapan serbu yang ringan, berkaliber 5.56 mm, air-cooled, beroperasi dengan sistem gas, menggunakan magazen, dan menggunakan bolt berputar. Senapan jenis ini dulunya disebut banyak digunakan oleh prajurit TNI dalam Operasi Seroja.

Senapan SS-1 (photo : Merah Putih)

SS-1
Kemudian ada senapan pertama yang dibuat di dalam negeri, yakni SS-1. Nama SS-1 merupakan kependekan dari Senapan Serbu 1 yang diproduksi oleh PT Pindad Bandung. Hampir seluruh satuan TNI dan Polri menggunakan senapan ini sebagai senjata utama.

Senapan SS-2 (photo : Pindad)

SS-2
Selanjutnya, ada pula senapan generasi kedua dari SS-1 yakni SS-2. Senapan ini memiliki desain yang lebih ergonomis, tahan terhadap kelembaban tinggi, lebih ringan, serta akurasi yang lebih baik. Produk ini kebanyakan dipakai seluruh pasukan elite TNI, seperti Kopaska, Kopassus maupun Paskhas.

Senapan SAR 21 (photo : Merdeka)

SAR 21
Adapula senapan yang memiliki spesifikasi mirip dengan SS-2 buatan Indonesia. SAR 21 merupakan salah satu senapan yang digunakan oleh TNI Angkatan Udara. Namun, senjata ini buatan perusahaan Singapura. Kelebihan dari senjata ini ialah memiliki akurasi tembak yang baik dan dapat dipasangkan fitur alat pembidik dan grip user.

Senapan Steyr AUG (photo : istimewa)

Steyr AUG
Steyr AUG juga merupakan jenis senjata yang banyak digunakan oleh para pasukan elite di Indonesia, termasuk anggota Kopassus.

Senapan HK-416 (photo : Merdeka)

HK 416
HK 416 tercatat sebagai salah satu alutsista aktif yang digunakan oleh militer Indonesia. Tak hanya Kopassus, Kopaska dan Denjaka juga menggunakan senjata buatan Jerman ini.

Subscribe to receive free email updates: